13/12/06

STOP DARWINISME DI SEKOLAH

Tadi saya membaca buku ajar adik yang isinya membahas teori Darwin. Sebuah propaganda yang mendukung evolusi secara langsung maupun under ground. Pokok bahasan yang ada dalam agenda pikiran orang-orang bahwa teori evolusi adalah sebuah fakta yang tak bisa terbantahkan. Kesalahan yang dikalikan seribu kali hingga menghasilkan sebuah kebenaran.
Bahwasanya tidaklah sulit untuk memahami maksud sesungguhnya dari kampanye terselubung ini.Pertentangan antara idiologi dan ilmiah ada dibalik evolusi ini tampak dengan sendirinya sejak pertama dikemukakan oleh Charles Darwin. Evolusi Darwin memberikan dukungan penuh terhadap materialisme. Pendiri materialisme dialetika, Karl Marx. mempersembahkan buku terkenalnya "das kapital" kepada Darwin yang mengaku sebagai pengagum setia Dawin.
Sekalipun telah dikemukakan berkali-kali bahwa teori evolusi ini tak punya landasan apapun, banyak kecendrungan yang sifatnya politis dan idiologis memberikan sentuhan akhir idiologi seperti fasisme, kapitalis yang buas, komunisme yang bersandar pada materealisme dan anti-agama berlomba-lomba untuk tetap menegakkan teori evolusi ini dengan segala daya dan upaya. Dan mendasarkan argumen-argumen filosofis mereka secara mutlak pada pondasi-pondasi evolusionis.
Karena alasan itulah, kita harus memikirkan dalam-dalam propaganda ini yang telah menjadi "sarapan pagi" adik-adik kita dibangku sekolah akibat dari "penguasaan" idiologi-idiologi orang yang tak bertanggung jawab.

3 komentar:

BieLa mengatakan...

si Darwin emang kurang asem..
Masa aQ [dan manusia lain] dikatain asalnya dari monyet?

Anonim mengatakan...

harusnya pada belajar karangan2 harun yahya tuh.... :)

Anonim mengatakan...

hmm.. masalah evolusi ya.. sebenernya saya males ngomongin ttg hal ini lagi, tapi demi pengetahuan tak papalah..

satu tahun lalu saya mendapat mata kuliah wajib di kampus saya dengan titel "EVOLUSI". memang membosankan, tapi cukup membuka pikiran saya tentang evolusi yang sesungguhnya.

bahwa sebenarnya evolusi memang terjadi, dan teori Darwin dianggap benar. selama Darwin hidup, dia tidak pernah menyatakan bahwa manusia berasal dari kera. Darwin hanya menyatakan bahwa makhluk hidup senantiasa mengalami perubahan waktu demi waktu secara bertahap. misalnya saja kemampuan berpikir manusia jaman sekarang lebih maju daripada manusia jaman dulu.

selama ini si Mas Darwin ini telah mendapatkan fitnah yang sangat besar dan mendunia dari orang-orang yang sebenarnya tidak mengerti apa itu arti evolusi yang sebenarnya, mungkin termasuk para penyusun kurikulum di buku-buku pelajaran anak sekolah yang Anda maksud.

dan jika kita mau membuka pikiran dan wawasan, serta selalu meng-update informasi terbaru ttg asal-usul manusia, kita akan menemukan jawaban bahwa manusia tidak berasal dari kera. sudah ada studi ttg ini.

jadi jangan mencela Darwin lagi dengan alasan dia berteori manusia berasal dari kera.